KEBIJAKAN MONETER DAN FISKAL DALAM SUDUT PANDANG BUSINESS CYCLE DI INDONESIA

Indonesia

Authors

  • Budi Sasongko STIE Jaya Negara Tamansiswa Malang

Keywords:

Siklus Bisnis, Moneter, Vector Error Correction Model, Uang Beredar.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah memahami hubungan kebijakan moneter dan kebijakan fiskal terhadap siklus bisnis di Indonesia. Kebijakan moneter di representatifkan oleh jumlah uang beredar,nilai tukar,pengeluaran pemerintah dan pajak sedangkan siklus bisnis direpresentatifkan dengan pertumbuhan ekonomi. Penelitian ini menggunakan periode tahun 1970–2017 dengan menggunakan Vector Error Correction Model (VECM). Kami menemukan jumlah uang beredar,nilai tukar,dan pengeluaran pemerintah berpengaruh positif terhadap siklus bisnis di Indonesia,Namun pajak berpengaruh negatif. Artinya pengurangan pajak di Indonesia berdampak positif terhadap siklus bisnis di Indonesia yang berdampak pada peningkatan pertumbuhan ekonomi. Kebijakan fiskal yang di presentasikan atas pajak dan kebijakan moneter dalam kebijakan pengelolaan jumlah uang beredar berdampak langsung terhadap siklus bisnis di Indonesia.

Downloads

Published

2021-04-12