ANALISIS PENGHINDARAN PAJAK PADA KPP MALANG SINGOSARI
Indonesia
Keywords:
kesadaran, kejujuran dan kedisiplinan dan penghindaran pajakAbstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuktikan dan menguji kesadaran, kejujuran dan
kedisiplinan berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap penghindaran pajak. Populasi
dalam penelitian ini adalah Wajib Pajak orang pribadi Desa Kepuh Kiriman, Kecamatan Waru,
Kabupaten Sidoarjo yang terdaftar di KPP Pratama Malang Singosari. Teknik analisis yang
digunakan adalah regresi linier berganda dengan uji hipotesis uji kesesuaian model dan uji t.
Berdasarkan hasil analisis dan pengujian yang telah dilakukan, dapat diambil kesimpulan
sebagai berikut: Kesadaran Wajib Pajak, Kejujuran Wajib Pajak, dan Kedisplinan Wajib Pajak
tidak berpengaruh secara simultan terhadap penghindaran pajak. Kesadaran Wajib Pajak,
Kejujuran Wajib Pajak, dan Kedisplinan Wajib Pajak tidak berpengaruh secara parsial terhadap
penghindaran pajak.